PEMANFAATAN DAN KINERJA AGREGAT SUBSTANDAR SEBAGAI BAHAN KONSTRUKSI JALAN
Subject: Road Pavement; Road Pavement
Creator: Dr. Ir. H. R. Anwar Yamin, MSc. ME (Penulis); Dr. Ir. H. R. Anwar Yamin, MSc. ME (Penulis)
Publisher: PUSJATAN
Contributor: Pusjatan
Format: PDF
Language: Indonesian
Identifier: 978-602-264-064-6
Description:
Naskah ini disusun dengan sumber dana APBN Kementerian Pekerjaan Umum Tahun 2013, pada DIPA Puslitbang Jalan dan Jembatan. Pandangan yang disampaikan di dalam publikasi ini merupakan pandangan penulis dan tidak selalu menggambarkan pandangan dan kebijakan Kementerian Pekerjaan Umum maupun institusi pemerintah lainnya. Penggunaan data dan informasi yang dibuat di dalam publikasi ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab penulis. Pembangunan dan peningkatan jalan membutuhkan agregat dalam jumlah yang sangat banyak. Ada persyaratan tertentu yang harus dipenuhi oleh agregat yang akan digunakan agar jalan yang dihasilkan memiliki kekuatan dan durabilitas yang baik. Dalam spesifikasi, umumnya persyaratan untuk agregat ditujukan untuk jalan-jalan yang melayani lalu lintas berat dan padat. Namun demikian, tidak semua tempat memiliki agregat yang memenuhi persyaratan tersebut. Agregat yang tidak memenuhi persyaratan dari spesifikasi yang digunakan diistilahkan sebagai agregat substandar atau marginal. Ada dua hal yang dapat dilakukan pada agregat substandar dapat digunakan sebagai bahan konstruksi jalan sebagaimana agregat standar, yaitu dengan melakukan treatment (penanganan) pada agregat tersebut sebelum digunakan atau dengan menurunkan nilai spesifikasi sifat-sifat agregat yang akan digunakan. Buku membahas beberapa metode penanganan agregat substandar berkenaan dengan sifat aslinya agar dapat digunakan sebagai bahan konstruksi jalan khususnya untuk campuran beraspal. Perawatan untuk penggunaan lainnya seperti untuk lapis pondasi juga dibahas dalam buku ini. Selain itu, dalam buku ini dibahas juga kinerja jalan yang menggunakan agregat substandar hasil pengamatan uji coba skala terbatas di Mando dan Papua. Buku ini diharapkan dapat membuka wawasan bagi perencana, pelaksana dan pengawas bahwa agregat substandard masih dapat digunakan sebagai bahan jalan dengan kinerja yang baik asalnya melalui penanganan yang benar.
Source:
-
Rights:
-
Relation:
-
Files :