Pembangunan Jalan Layang Akses Bandara Ahmad Yani Mencapai Tahap Erection Girder
Kamis, 29/04/2021 00:00:00 WIB | Berita/Umum | 2220
Pembangunan Jalan Layang Akses Bandara Ahmad Yani tadi malam, Rabu (28/4) pukul 23.00 WIB memasuki tahap erection girder yang pertama di pilar ujung sisi barat. Di hari pertama pelaksanaan erection girder sebanyak 3 girder terpasang.
Tahap ini merupakan salah satu tahap yang krusial dalam rangkaian pekerjaan konstruksi jalan layang. PPK 3.6 Provinsi Jateng, Arif Agus Styawan menyebutkan erection girder ini menggunakan metode launcher.
“Step by step dilaksanakan erection girdersecara kontinyu langsung. Target sampai Juni sudah selesai (erection girder). Semoga cuaca mendukung. Jika tidak ada kendala cuaca dan lalu lintas, setiap hari kita erection girder menyesuaikan kondisi di lapangan” ujar Arif di lokasi konstruksi.
Ia menambahkan hingga kemarin (28/4) progress fisik pembangunan jalan layang akses Bandara Ahmad Yani mencapai 45% dengan target rampung di Bulan Agustus 2021.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Satker PJN Wilayah III Provinsi Jateng, Raden Hendriastomo atau sering disapa dengan nama Atok, menyebutkan bahwa pembangunan jalan layang ini adalah untuk memperlancar arus kendaraan.
“Untuk memperlancar arus kendaraan menuju atau keluar dari bandara termasuk juga menghindari di depan lokasi PRPP yang kalau ada pammeran bisa macet sehingga dengan adanya jalan layang ini paling tidak bisa mempercepat akses ke bandara maupun yang keluar bandara” ucap Atok.
Untuk beautifikasi jalan layang ini sedang disiapkan desainnya. (LU)