Membenahi Infrastruktur Mendukung Perekonomian Dan Pariwisata Kabupaten Parigi Moutong
Senin, 27/03/2023 00:00:00 WIB | Berita/Berita | 445

Ruas jalan nasional Molosipat-Lambunu-Mepanga-Tinombo yang membentang sepanjang 144,62 Km di Pantai Timur Provinsi Sulawesi Tengah yang menghubungkan antara Provinsi Gorontalo dan Provinsi Sulawesi Tengah dan merupakan jalur utama transportasi darat yang sangat menunjang perekonomian kedua Provinsi tersebut.
Pada ruas Molosipat-Lambunu, di Desa Sejoli Kecamatan Moutong terdapat pembangunan kolam tambak budidaya udang dengan luas 250 hektar yang diprediksi mampu menghasilkan produksi panen mencapai 25 ton per hektar per siklus, yang diharapkan dapat menunjang perekonomian daerah. Dari sektor pariwisata, terdapat Air Terjun Ogomojolo yang masih perlu dikembangkan dan juga pantai di sepanjang pesisir, keindahan alam laut yang belum tereksplor sehingga masih alami, serta ada beberapa taman yang dibuat oleh penduduk setempat, salah satunya adalah Taman Dongkalan yang masih terjaga fungsinya hingga saat ini.
Di sepanjang ruas ini, pada beberapa titiknya masih terdapat lebar jalan belum standar jalan nasional yaitu masih 4,50 meter dengan topografi jalan yang berada di antara pegunungan dan laut. Kondisi pegunungan yang kurang stabil mengakibatkan seringnya material menutupi badan jalan dan kemiringan tanjakan yang diatas persyaratan seperti tanjakan santigi sehingga diperlukan penanganan tambahan dalam preservasi jalan dan jembatan untuk memastikan aksesibilitas jalan tetap terjaga. Dengan demikian kondisi gelombang air laut pasang pada beberapa titik lokasi yang berdekatan dengan badan jalan dapat mengakibatkan kerusakan.
Pada Tahun Anggaran 2022, Paket Preservasi Molosipat-Lambunu-Mepanga-Tinombo melaksanakan 5 lingkup penanganan berupa Pemeliharaan Rutin Jalan, Rehabilitasi Minor Jalan, Penanganan Longsoran, Penggantian Jembatan dan Pemeliharaan Rutin Jembatan.
Pada masa pelaksanaan kontrak, terjadi kenaikan harga bahan bakar minyak industri dan aspal yang terjadi sejak bulan Maret 2022 yang mengakibatkan kenaikan harga BBM Industri dan aspal sehingga berdampak pada pelaksanaan pekerjaan yaitu terjadinya perlambatan pelaksanaan pekerjaan. Namun Penyedia Jasa tetap berusaha menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan waktu kontrak kerja yang diperpanjang.
Menurut PPK 2.1, selaku Manajer Ruas Jalan Nasional Molosipat-Lambunu-Mepanga-Tinombo, bahwa dengan demikian ruas jalan ini sudah siap untuk dilalui masyarakat saat arus mudik Lebaran 2023 sembari menikmati keindahan pesisir pantai timur, dan masyarakat dihimbau untuk tetap berhati-hati serta memperhatikan rambu-rambu di jalan.
![]() |
![]() |