Home Logo

Kunjungan Kerja Direktur Preservasi Jalan dan Jembatan Wilayah I Ditjen Bina Marga Dr. Ir. Nyoman Suaryana, M.Sc ke Provinsi Riau untuk meninjau bencana longsor desa Tanjung Alai XIII Koto Kampar dan pekerjaan Mortar Busa Rekonstruksi Jalan Simpang Bata


Sabtu, 21/09/2024 00:00:00 WIB |   Berita/Umum |   82

Direktur Preservasi Jalan dan Jembatan Wilayah I Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR Dr. Ir. Nyoman Suaryana, M.Sc melaksanakan kunjungan kerja ke Provinsi Riau untuk meninjau bencana longsor desa Tanjung Alai XIII Koto Kampar dan pekerjaan Mortar Busa Rekonstruksi Jalan Simpang Batang-Simpang Kulim hari Jumat tanggal 20 September 2024 lalu.

Bencana longsor yang terjadi tanggal 15 Agustus yang lalu telah dilakukan penanganan sementara oleh BPJN Riau yaitu dengan membuat jembatan Bailey, Dimana jembatan ini adalah untuk dilewati oleh kendaraan yang dari arah Pekanbaru menuju Sumatera Barat. Saat ini penanganan selanjutnya adalah dengan membuat Box Culvert yang mana pekerjaan tersebut sedang dalam tahap pengerjaan dan diperkirakan akan selesai pada bukan November mendatang.

Didampingi oleh Kepala BPJN Riau, Bapak Dr. Ir. Yohanis Tulak Todingrara, M.T dan Kasi Preservasi Bapak Irfan Hidayat, S.T., M.T beserta Kasatker dan PPK, juga mengunjungi pekerjaan Mortar Busa pada paket Rekonstruksi Jalan Simpang Batang - Simpang Kulim Kota Dumai, sedang dilakukan pekerjaan pengecoran, pengaspalan dan pembongkaran jalan lama. Hasil dari pengecoran busa sempat dilakukan rapid test dan hasilnya sangat baik. Untuk pekerjaan pengaspalan Bapak Nyoman mengingatkan untuk selalu memperhatikan mutu karena kendaraan yang melintas adalah kendaraan berkapasitas berat.

Dalam hal ini kami sampaikan juga kepada Masyarakat pengguna jalan agar bersabar dan memaklumi adanya pekerjaan perbaikan ini yang menyebabkan antrian karena adanya sistem buka tutup jalan.