Home Logo

Entry Meeting dan Penandatanganan Pakta Integritas Pengamanan Pembangunan Strategis terhadap Proyek Strategis Kementerian PUPR di Lingkungan BPJN Riau


Rabu, 03/07/2024 00:00:00 WIB |   Berita/Umum |   83

Pelaksanaan Rapat Pendahuluan (Entry Meeting) dan Penandatanganan Pakta Integritas pengamanan pembangunan strategis terhadap Proyek Strategis Kementerian PUPR, yang di laksanakan di Ruang Rapat Muara Takus Kantor BPJN Riau (02/07/2024).

 

Pembukaan dan sambutan langsung oleh Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Riau Bapak Dr. Ir. Yohanis Tulak Todingrara, M.T.

"Kegiatan pembangunan strategis di BPJN Riau terdapat 2 paket dan saat ini kedua paket tersebut dalam pelaksanaan pekerjaan. Dengan adanya penandatanganan pakta integritas ini diharapkan dalam pelaksanaan dapat menyelesaikan pekerjaan tepat waktu dan tepat mutu", sambut Kepala Balai.

 

Kedua paket pelaksanaan yakni pekerjaan Preservasi Simpang Batang - Simpang Kulim dan pekerjaan pembangunan Pelebaran Jalan dan Penambah Lajur Kabupaten Kampar Batas kota Bangkinang - Batas Sumatera Barat. Kegiatan ini dihadiri oleh Koordinator Bidang Intelejen  Kejaksaan Tinggi  Riau Bapak Agus Taufikurrahman, SH., MH, Kasi B pada Asintel Kejaksaan Tinggi Riau Bapak Sonang Simanjuntak, S.H., M.H, ibu Kristanti Yuli Purnawanti, S.H., M.H sebagai Kasubdit Penanganan Pembangunan Infrastruktur Tranpotasi dan Telekomunikasi pada Direktorat D Jaksaan Agung Muda Bidang Intelijen serta tim dari Kejaksaan Tinggi Riau dan Ibu Tuti Kurniasih, S.T., M.T Kasubdit Preservasi Jalan dan Jembatan Dirjen Bina Marga, Kepala Seksi, Kepala Satuan Kerja dan PPK berserta Penyedia Jasa.

 

"Penanganan pembangunan strategis merupakan salah satu fungsi intelejen penegakan hukum dalam ketertiban umum diantaranya menciptakan kondisi yang mendukung bangunan terhadap ancaman, gangguan, tantangan dan hambatan yang ada atau berpotensi ada" sambut Kasubdit Penanganan Pembangunan Infrastruktur Tranpotasi dan Telekomunikasi pada Direktorat D Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen.

 

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan persetujuan permohonan pengamanan pembangunan strategis oleh Kasubdit Direktorat D Jaksaan Agung Muda Bidang Intelijen kepada Kepala Balai Pelaksanan Jalan Nasional Riau dan penyerahan surat persetujuan pengamanan pembangunan strategis oleh Kasubdit Preservasi Jalan dan Jembatan Dirjen Bina Marga kepada Koordinator Assintel  Kejaksaan Tinggi  Riau.

 

Selanjutnya penandatanganan Pakta Integritas oleh BPJN Riau dan Penyedia Jasa Pelaksanana pekerjaan Pembangunan Strategis yang di saksikan langsung oleh Kasubdit Direktorat D Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen beserta tim Kejaksaan Tinggi Riau, dan Kasubdit Preservasi Jalan dan Jembatan Dirjen Bina Marga. Selain itu juga dilaksanakan kunjungan lapangan terhadap paket strategis tersebut.