Home Logo

Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Nusa Tenggara Barat mengikuti Upacara HUT RI ke-80


Minggu, 17/08/2025 00:00:00 WIB |   Berita/Umum |   59

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Nusa Tenggara Barat turut serta mengikuti Upacara Bendera yang diselenggarakan di halaman kantor Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Nusa Tenggara I, pada Sabtu (17/8/2025).

Upacara berlangsung khidmat dengan dihadiri oleh seluruh jajaran pimpinan dan pegawai. Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Balai, para Kepala Satuan Kerja, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), serta staf di lingkungan BPJN Nusa Tenggara Barat.

Momentum peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-80 ini menjadi wujud rasa syukur sekaligus penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang merebut dan mempertahankan kemerdekaan. Semangat perjuangan itu terus diteladani dalam melaksanakan tugas pembangunan infrastruktur, khususnya di bidang jalan dan jembatan untuk mendukung konektivitas dan kemajuan wilayah Nusa Tenggara Barat.

Selain menumbuhkan jiwa nasionalisme, kegiatan ini juga mempererat kebersamaan antar instansi di bawah Kementerian Pekerjaan Umum yang berada di Provinsi Nusa Tenggara Barat. Kehadiran seluruh unsur mulai dari pimpinan hingga staf menunjukkan komitmen untuk terus memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa dan negara.