Serah Terima Pejabat Perbendaharaan di Lingkungan BBPJN Jatim-Bali
Senin, 24/02/2025 00:00:00 WIB | Berita/Umum | 51
Sidoarjo Senin 24/02, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Timur-Bali melaksanakan pelantikan pejabat perbendaharaan sebanyak 26 jabatan pada hari ini. Acara pelantikan ini dipimpin langsung oleh Kepala BBPJN Jatim-Bali, Gunadi Antariksa, serta dihadiri oleh pejabat administrator, kepala satuan kerja, dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) di lingkungan BBPJN Jatim-Bali.
Dalam sambutannya, Kepala BBPJN Jatim-Bali, Gunadi Antariksa, menekankan pentingnya amanah dalam menjalankan tugas yang diberikan. Gunadi mengingatkan bahwa jabatan bukanlah hak, melainkan kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan, dan setiap pejabat harus menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab.
Selain itu, Gunadi juga menyoroti pentingnya efisiensi dalam penggunaan anggaran, khususnya dalam pemeliharaan jalan. Gunadi mengingatkan bahwa prioritas utama dalam pekerjaan pemeliharaan adalah memastikan kondisi jalan tetap aman bagi pengguna jalan.
“Pemeliharaan harus dilakukan dengan cermat dan efisien. Jangan mendahulukan pemotongan rumput sementara lubang di jalan dibiarkan. Yang membahayakan pengguna jalan harus menjadi prioritas utama,” tegasnya.
Dalam menghadapi periode libur Lebaran, Gunadi juga menegaskan agar seluruh jajaran memastikan kondisi jalan dalam keadaan baik dan tidak berlubang. Pemeliharaan rutin harus dilakukan secara efektif, serta posko-posko peralatan disiapkan untuk mengantisipasi kondisi darurat.
“Kita memasuki persiapan jalur Lebaran. Pastikan tidak ada lubang di jalan, lakukan pengecekan berkala, dan pastikan posko peralatan siap siaga. Jangan sampai kita terlambat merespons keadaan darurat di lapangan,” ujarnya.
Gunadi juga menyampaikan harapan agar para pejabat yang baru dilantik dapat segera beradaptasi dengan tugas yang diberikan, serta bekerja secara profesional dan penuh dedikasi. Ia mengucapkan terima kasih kepada pejabat yang berpindah tugas dari BBPJN Jatim-Bali atas kontribusi dan kerja keras mereka selama ini.
Serah terima ini menandai komitmen BBPJN Jatim-Bali dalam meningkatkan kualitas manajemen keuangan dan perbendaharaan guna mendukung kelancaran pelaksanaan pembangunan infrastruktur jalan nasional di wilayah Jawa Timur dan Bali.
Dengan adanya penyegaran dalam struktur organisasi, diharapkan kinerja BBPJN Jatim-Bali semakin optimal dalam melayani masyarakat dan menjaga infrastruktur jalan nasional tetap dalam kondisi terbaik.