Home Logo

Nikmati Libur Lebaran Di Jalur Lintas Selatan


Kamis, 30/03/2023 00:00:00 WIB |   Berita/Umum |   371

Nah jika membahas liburan Idul Fitri merupakan waktu yang paling banyak di nanti, selain bisa berkunjung ke keluarga, saudara, teman untuk silahturahmi, banyak juga yang menanfaatkan berkunjung ketempat wisata. Salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjung adalah Jalur lintas selatan.

 

Memang Pembangunan jalan lintas Pantai Selatan (Pansela) di provinsi Jawa Timur saat ini belum sepenuhnya tersambung. Dari total panjang rencana jalur Pansela 628,39 Km, yang sudah terbangun per Januari 2023 sepanjang 349,37  Km. Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Jawa Timur – Bali (BBPJN Jatim – Bali ) saat ini terus merampungkan pembangunan jalur Pansela Jawa Timur secara berkala, serta tepat waktu, dan tepat mutu.

Berdasarkan data yang dilansir BBPJN Jatim – Bali, jalur Pansela yang sudah selesai pembangunan di 8 kabupaten sebagai berikut

 

•          Kabupaten Pacitan total panjang yang sudah terbangun 86,01 Km

•          Kabupaten Trenggalek  total panjang yang sudah terbangun 28,31 km

•          Kabupaten Tulungangung total panjang yang sudah terbangun 16,34 km

•          Kabupaten Blitar total panjang yang sudah terbangun 18,04 km

•          Kabupaten Malang total panjang yang sudah terbangun 50,86 km

•          Kabupaten Lumajang total panjang yang sudah terbangun 30.50 km

•          Kabupaten Jember total panjang yang sudah terbangun 32.10 km

•          Kabupaten Banyuwangi total panjang yang sudah terbangun 87,20 km

Ayu Pertimasari Sekar Handayani, ST., MT Kabid Pembangunan Jalan dan Jembatan BBPJN Jatim – Bali mengatakan, untuk TA. 2023 pihaknya tengah menyelesaikan jalur Pansela sepanjang 40,27 Km, dengan sumber anggaran pembangunan dari APBN, SBSN, maupun Loan dari IsDB.

 

“TRSS Phase I dengan Loan IsDB itukan dimulai sejak tahun 2019 sampai tahun 2023, nantinya panjang jalan yang dibangun dari Loan IsDB jika selesai pembangunannya akan memiliki panjang jalan 86,38 Km.” Ungkap Ayu.

 

Lebih lanjut Ayu menyampaikan terkait dengan keberlanjutan usulan pembangunan Pansela Jawa Timur, pihaknya telah mengajukan usulan kegiatan TRSS Phase II ke pemerintah pusat untuk rencana pembangunan jalan Pansela sepanjang 103,00 Km dengan sumber dana loan IsDB dan ADB.

 

“untuk anggaran yang bersumber dari Loan IsDB nantinya akan meneruskan pembangunan jalan pansela di Kabupaten Tulungagung, Blitar, Malangsepanjang 30,67 Km. nah untuk pembangunan jalan pansela di kabupaten Jember dan Banyuwangi sesuai rencana akan menggunakan sumber dana Loan ADB dengan panjang rencana pembangunan 72,33 Km.” Jelas Ayu saat ditemui dikantor BBPJN Jatim – Bali.

 

Jika usulan pembangunan TRSS Phase II disetujui oleh pemerintah pusat melalu kementerian PUPR, maka sisa jalan pansela Jawa Timur yang belum terbangun sepanjang 135,91 Km. Ayu berharap dukungan masyarakat serta stakeholder terkait mampu agar pembangunan jalan pansela Jawa Timur dapat selesai tepat waktu.

 

Banyak potensi wisata yang wajib dikunjungi misal di kabupaten Pacitan ada pantai Telang Ria, Goa Luweng Jaran, atau di kabupaten Malang ada wisata Pantai Banyu Anjlok, Pantai Tambak Ria.

 

Pembangunan Jalur Lintas Selatan selain untuk memperlancar distribusi barang dan jasa, hingga mampu mengurangi kesenjangan ekonomi antar wilayah, nantinya mampu membuka investasi terutamanya dibidang pariwisata, mengingat dijalur tersebut banyak kawasan wisata terutama pantai yang belum dikelolah dengan baik.