Home Logo

Rapat Pembahasan Rencana Pelaksanaan Inpres Penanganan Jalan Daerah di Pulau Haruku


Selasa, 01/08/2023 00:00:00 WIB |   Berita/Umum |   159

Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Maluku mengadakan rapat pembahasan rencana pelaksanaan Inpres jalan daerah di Pulau Haruku, Selasa (1/8/2023) di Aula Kantor BPJN Maluku.

Pelaksanaan pekerjaan ini dilaksanakan berdasarkan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2023 tentang Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan Daerah, sehingga jalan-jalan daerah yang rusak perlu penanganan.

Rapat pembahasan ini dihadiri oleh Kepala BPJN Maluku Ir. S. Bambang Widyarta, MT, Pj. Bupati Maluku Tengah Muhamat Marasabessy, SP.,ST.,M.Tech, Kepala Seksi Keterpaduan Pembangunan Infrastruktur Jalan Julia O. Joris, ST.,M.Reg.Dev, Kasatker PJN Wilayah II Prov.Maluku Toce Leuwol, ST.,MT, Kasatker P2JN Prov.Maluku Mohammad Aqsha Qudus, ST,PPK 1.1 Peggie G. Hehanusa, ST, PPK Pengawasan Achmad Syaugi Karim, ST, PPK Perencanaan Stanley R. Tumbelaka, ST, Kepala Seksi Perencanaan dan Pengendalian Bina Marga Dinas PUPR Prov.Maluku, Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Prov.Maluku Muhijaty Tuanaya, ST.,MT.

Pj. Bupati Maluku Tengah Muhamat Marasabessy berharap pelaksanaan pekerjaan ini dapat berjalan dengan baik atas bantuan Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat.

#bpjnmaluku #sigapmembangunnegeri #menyambungnegeri