Home Logo

Pembangunan Shortcut Yeh Otan Untuk Keamanan Pengguna Jalan


Kamis, 31/03/2022 00:00:00 WIB |   Berita/Umum |   211

Jika pembaca berwisata kepulau Dewata melaui jalur darat, dan melewati ruas Anto – Bts. Kota Tabanan, maka pembaca akan melalui jalan yang berliku, menanjak serta kerap “ditemani” oleh truk – truk bermuatan berat yang sering berjalan pelan. Ruas jalan Antosari – Bts. Kota Tabanan merupakan ruas jalan nasional yang menghubungkan pelabuhan Gilimanuk dengan pelabuhan Padang Bai di timur pulau Bali.

Sudah ada tiga jembatan shorcut berupa jembatan yang sudah dibangun untuk mengatasi jalan yang memiliki tanjakan tinggi serta tikungan tajam, antara lain shortcut Tukad Yeh Nusa, shorcut Tukad Yeh Ho, dan shortcut Tukad Yeh Lambuk, yang berada di wilayah kerja Satuan Kerja (Satker) PJN Wilayah 1 provinsi Bali.

Untuk mengurangi angka kecelakaan, serta mengurai kemacetan akibat truk mogok yang tak kuat menanjak diruas jalan tersebut, BBPJN Jatim – Bali melalui PPK 1.2 Prov Bali ( Cekik – Bts Kota Negara – Antosari – Tabanan – Pekutatan ) membangun shorcut Denpasar – Gilimanuk (Tk. Yeh Otan).

Pembangunan jembatan shorcut Yeh Otan berada di kabupaten Tabanan, Bali. Dengan anggaran total anggaran Rp. 59. 474.469.000 dengan sumber anggaran APBN, nantinya jembatan shorcut  ini akan memiliki panjang 277 meter dan lebar 11 meter yang ditopang oleh 6 pilar.

PPK 1.2 Prov Bali A.A Yoni Sathia Puspadewi, ST mengatakan pembangunan jembatan shortcut merupakan salah satu upaya untuk menjaga keamanan dan kenyaman pengguna jalan. Lokasi pembangunan jembatan dipilih karena ruas jalan yang memiliki jalan yang menanjak dengan nilai kelandaian yang besar, dan memiliki tikungan dengan jari – jari yang kecil. “Pembangunan jembatan ini untuk memperbaiki geometrik jalan dan mengurangi kemacetan karna tikungan yang tajam dan tanjakan”. Ungkap Yoni.

Selain terkendala dengan cuaca, Yoni mengatakan beberapa titik lokasi pengeboran berada di area berbatu yang keras, “area yang berbatu itu kami gunakan mata bor yang lebih, dan disekelilingnya kami buat tanggul sementara supaya jika terjadi banjir di hulu tidak masuk ke lokasi galian.” Ungkap Yoni.

A.A Yoni Sathia Puspadewi, ST PPK .2 Prov Bali ( Cekik – Bts Kota Negara – Antosari – Tabanan – Pekutatan ) berharap setelah selesainya pembangunan, “Shortcut Tk. Yeh Otan dapat selesai tepat waktu dan tepat mutu sehingga dapat mengurai kemacetan dan pengiriman logistik lebih lancar.” Tutup Yoni.