Home Logo

Segera Laksanakan Tutup Lubang


Senin, 10/01/2022 00:00:00 WIB |   Berita/Umum |   1435

Percepatan realisasi kontrak paket - paket preservasi lingkup Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Selatan terus dilakukan. Setelah 2 paket sebelumnya pada hari senin (10/1) dilaksanakan penandatangan kontrak paket preservasi jalan dan jembatan Jeneponto – Bantaeng – Bulukumba – Sinjai antara Pejabat Pembuat Komitmen 1.1 Satuan Kerja PJN Wilayah I Sulawesi Selatan Basri, ST dengan Direktur PT. Te’ne Jaya M. Kaharuddin serta paket preservasi jalan dan jembatan Kepulauan Selayar  antara Pejabat Pembuat Komitmen 1.2 Satuan Kerja PJN Wilayah I Sulawesi Selatan Irfan Gani, ST dengan Andi Ahmad Direktur CV. Delima Indah Pratama.

Pasca proses tender sampai tahap pengumuman pemenang oleh Balai Pelaksana Pemilihan Jasa Konstruksi Wilayah Sulawesi Selatan ditindaklanjuti PPK dengan penerbitan surat penetapan pemenang yang dilanjutkan tanda tangan kontrak. Penananda tanganan kontrak ini merupakan kali ketiga yang dilaksanakan di ruang rapat Balai Balai besar pelaksanaan jalan nasional (BBPJN) Sulsel dibuka oleh Kepala bidang preservasi I Vici Hartawan Tjaja, ST, MT.

“ Hari ini kita tanda tangan kontrak yang ditanda tangani oleh para direktur, prinsip kita tidak ada lubang, bahu jalan dan saluran  dikerjakan dengan baik. Saya minta setelah tandangan kontrak, segera periksa dilapangan, walaupun Kepulauan Selayar itu jauh dari pemantauan tetapi tetap laksanakan dengan baik, buat ide – ide baru dan kreatifitas yang berguna dalam pelaksanaan dilapangan. Misalnya bahu jalan diperkeras yang memenuhi syarat untuk meningkatkan kapasitas jalan sehingga pengguna lalulintas lebih nyaman “ ungkap Insal.    

Selanjutnya Kepala BBPJN Sulsel menegaskan “Penyedia jasa untuk bekerja dengan serius, mengingat banyak kejadian akibat kelalaian penyedia jasa atau PPK menyebabkan terjadi kecelakaan sehingga menjadi perhatian aparat penegak hukum, termasuk bekerja sesuai dengan spesifikasi, sesuai jadwal pelaksanaan bahkan melaksanakan pekerjaan waktu 50% dengan progress diatas 50% sehingga membuktikan bahwa GS penyedia jasa mempunyai ide ide dan inovasi untuk melaksanakan percepatan” tegas Insal Maha.  

Paket Preservasi Jalan dan Jembatan Jeneponto – Bantaeng – Bulukumba – Sinjai memiliki ruang lingkup pekerjaan yang meliputi pekerjaan rekonstruksi/rehabilitasi jalan total panjang 1,80 Km; Preservasi Pemeliharaan Rutin Jalan (Padat Karya) Sepanjang 103,18 Km; preservasi jembatan total Panjang 78,30 M, dengan nilai kontrak 14,88 Milyar termasuk pajak pertambahan nilai dengan masa pelaksanaan 356 hari kalender.

Sedangkan preservasi jalan dan jembatan kepulauan Selayar yang berlokasi di kabupaten Selayar mempunyai ruang lingkup preservasi rekonstruksi/rehabiltasi jalan sepanjang 0,38 Km; preservasi rekonstruksi/rehabiltasi jalan (Padat Karya) 2,62 Km ; preservasi pemeliharaan rutin jalan panjang 64,10 Km;  preservasi jembatan sepanjang 40,50 M dan preservasi jembatan (padat karya) dengan total panjang 6,70 M

Penandatangan kontrak tersebut hadir mendampingi kepala BBPJN Sulsel Kepala Bidang Keterpaduan Infrastruktur Jalan Thabrani, ST, MT, Kepala Bidang Preservasi II Muhammad Ali Duhari, ST, MT, M.Sc, Kasatker PJN Wilayah I Arifin Thahir, ST, dan jajaran PPK 1.1 dan PPK 1.2  (my)

 

Facebook : Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Selatan

Twitter : @puprjalansulsel

Instagram : pupr_jalan_sulsel

Youtube : BBPJNSULSEL

 

#SigapMembangunNegeri

#MenyambungNegeri