Komisi V DPR-RI Tinjau Pembangunan Infrastruktur di Sulsel
Senin, 11/10/2021 00:00:00 WIB | Artikel/Artikel | 878
Makassar – Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sulawesi Selatan Ir. Muhammad Insal U Maha, M.Sc menerima rombongan anggota Komisi V DPR-RI pada kunjungan kerja masa reses anggota DPR RI yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi V DPR RI Andi Iwan Darmawan Aras meninjau perbaikan drainse pada beberapa daerah rawan genangan air di bawah Flyover A.P Pettarani, Kota Makassar senin(11/10).
“Dalam kunjungan kali ini rombongan anggota Komisi V DPR RI akan melihat beberapa pembangunan proyek infrastruktur Sulawesi Selatan khususnya di Kota Makassar dan sekitarnya antara lain proyek pembangunan kereta api di Kabupaten Maros – Pangkep, sistem pengendalian banjir di bawah flyover jalan AP Pettarani serta pembangunan pengembangan Bandara Sultan Hasanuddin yang tentunya akan sangat membantu warga Makassar dan sekitarnya” jelas Andi Iwan .
Pada kesempatan tersebut Kepala BBPJN Sulsel menjelaskan “elevasi genangan bertambah tinggi akibat median jalan di Jalan A.P Pettarani dan sistem drainase di sisi kiri dan kanan Jalan A.P Pettarani pada segmen dari Jalan Pendidikan ke Jalan Sultan Alaudin tidak berfungsi dengan baik dan memiliki kapasitas yang tidak memadai. Selain itu saluran saluran eksisting memiliki dimensi yang kecil sehingga tidak bisa menampung volume air ditambah lagi sumbatan sedimen dan kabel utilitas” terang Insal Maha.
Untuk mengatasi masalah ini, Muhammad Insal U. Maha menjelaskan bahwa saluran eksisting akan di tingkatkan kapasitasnya agar dapat menampung jumlah air yang lebih banyak. “Kami akan mengusulkan untuk meningkatkan kapasitas drainase dan membuat drainase model terbuka agar lebih mudah dimonitor. Untuk itu pada tahun 2021 dengan alokasi dari BA-BUN dibangun outlet baru sisi kiri dan kanan pada Jl. AP Pettarani mulai dari segmen Jl. Pendidikan ke saluran induk Jl. Sultan Alauddin sepanjang L=750 mtr, pembersihan crossing di jalan Pendidikan ke Jl. A. Jemma, dan pembangunan Crossing baru di Jl. Sultan Alauddin”
Kunjungan Kerja masa reses anggota Komisi V DPR RI kali ini turut dihadiri oleh Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulawesi Selatan Dr. Ir. H Ahmad Asiri, M.Si; Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Sulawesi III Sugiharjo, M.P.P.M dan Kepala Balai Pelaksana Pemilihan Jasa Konstruksi Wilayah Sulawesi Selatan Dr. Hj. Hasrawati Rahim, ST, Sp1.