Peluncuran Program "KONSTRUKSI" Konsolidasi Ekosistem Komunikasi
Selasa, 11/02/2025 00:00:00 WIB | Berita/Umum | 27

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) dan Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Republik Indonesia (Kemenko Infra) melaksanakan Launching Program Konsolidasi Ekosistem Kominikasi (KONSTRUKSI), Selasa (11/02/2025)
Acara ini dilaksanakan secara Daring, melalui aplikasi zoom meeting dan di hadiri oleh Menteri PU Ir. Dody Hanggono, M.P.E, Menteri Kemenko Infra, H. Agus Harimurti Yudhoyono, M.SC, M.P.A, M.A, dan Pejabat Eselon I, Eselon II Serta Kepala Balai di Lingkungan Kementerian PU.
Acara ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi antara kedua kementerian, di bidang komunikasi Publik sehingga program-program strategis Bapak Presiden dalam mencapai Asta Cita dapat terdeseminasi dapat terdeseminasi dengan massif dan mampu terus meningkatkan kepercayaan dan dukungan masyarakat kepada Pemerintah.
dalam arahannya Menteri dody menyampaikan "Melalui kegiatan ini akun-akun media social di lingkungan Kemenko Infra dan Kementerian PU dapat terus menjadi saluran yang efektif, menarik, berkualitas dan kredibel dalam menyajikan informasi kinerja kita kepada masyarakat dengan seluas-luasnya".
#SigapMembangunNegeriUntukRakyat
#MenyambungNegeri
#PUJalanSulut
#BPJNSulut