Home Logo

Kunjungan Kerja Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Utara Pada Peket Preservasi Jalan Kepulauan Sangihe


Kamis, 15/12/2022 00:00:00 WIB |   Berita/Umum |   324

Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Utara, Hendro Satrio M. K bersama Kepala Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah III Sangihe – Talaud, Sulawesi Utara Okto F. Silitonga, S.T, M.T. melakukan kunjungan kerja pada ruas PPK 3.1 (Eneratu – Manalu – Tamako) dengan Panjang ruas 77,20 Km di Kepulauan Sangihe – Talaud, Sulawesi Utara.

Kunjungan kerja di ruas nasional ini, dalam rangka memantau preservasi jalan guna kelancaran arus lalu lintas menjelang Natal dan Tahun Baru nantinya.

Dalam kegiatan kunjungan kerja kali ini Kepala Balai menyatakan kondisi jalan nasional di ruas PPK 3.1 (Eneratu – Manalu – Tamako) ini sudah cukup baik. Beliau juga memberikan dukungan dalam peningkatan infrastruktur pekerjaan rehabilitasi minor jalan pada paket preservasi jalan.

#PUPRSIGAPMEMBANGUNNEGERI

#MENYAMBUNGNEGERI