Jalan Kalagheng-Birahi-Mandoi Telah selesai di Tangani oleh BPJN Sulawesi Utara
Rabu, 12/02/2025 00:00:00 WIB | Berita/Umum | 55

Balai Pelaksanaan Jalan nasional (BPJN) Sulawesi Utara melalui Satker PJN Wilayah III Provinsi Sulawesi Utara, PPK 3.1 Bapak Henry William Pangkey, S.T. Telah selesai menangani paket pekerjaan Preservasi Jalan Kalagheng-Birahi-Mandoi melalui inpres Jalan daerah (IJD). jalan ini dikerjakan dengan Panjang 5,2 Km yang berada di Kecamatan Tabukan Selatan Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Hendry menjelaskan "IJD ini bertujuan untuk meningkatkan konektivitas jalan daerah dan memperbaiki infrastruktur, sehingga arus logistik dapat berjalan lancar serta memudahkan akses ke pusat-pusat produksi di Kota Tahuna".
sementara itu Menurut penuturan salah satu warga masyarakat desa Birahi, Bapak Andre "Jalan sudah lancar untuk dilalui kendaraan roda empat dan roda dua, ongkos kendaraan pun sudah murah ketimbang jalan sebelum diperbaiki. Dan harapan kedepan pemerintah juga memperhatikan jalan-jalan di kampung lain yang belum diperbaiki supaya bisa merasakan dampak kesenangan dari proyek IJD seperti yang kami rasakan"
Ditemui di tempat terpisah, Camat Tabukan Selatan, Ibu Olha Makaminang, menyampaikan rasa terima kasih dan bersyukur karena Proyek IJD ini dilaksanakan di Kampung Kalagheng-Birahi-Mandoi.
“Yang paling dominan ketika manfaat jalan ini dirasakan oleh masyarakat yaitu transportasi, dimana biaya operasional untuk kendaraan pengangkut material bangunan rumah sudah lebih lancar dan juga transportasi roda dua sudah lebih lancar yang sangat membantu masyarakat di Kampung Kalagheng, Kampung Birahi dan Kampung Mandoi. Ibu Camat pun mewakili Kecamatan Tabukan Selatan dan Pemerintah Kabupaten Kepuluan Sangihe sangat berterima kasih kepada Pemerintah Pusat. Kiranya proyek IJD ini boleh juga dilaksanakan di kampung-kampung yang pernah diusulkan oleh pemerintah daerah” tutupnya.
#SigapMembangunNegeriUntukRakyat
#MenyambungNegeri
#PUJalanSulut
#BPJNSulut