PENENTUAN KECEPATAN GELOMBANG GESER TANAH DENGAN METODE MULTI-CHANNEL ANALYSIS OF SURFACE WAVE
Isi Artikel Utama
Abstrak
Metode analisis gelombang permukaan dengan menggunakan beberapa alat penerima (geofon) atau Multi Channel Analysis of Surface Wave adalah salah satu pengujian seismik yang bersifat non-destruktif untuk mengukur kecepatan gelombang geser tanah. Pengujian in situ ini merupakan suatu metode yang sederhana, cepat , efisien dan murah jika dibandingkan dengan metode seismik sebelumnya yang hanya menggunakan sepasang alat penerima (geofon). Dalam kajian ini telah digunakan metode pengujian seismik yang menggunakan 24 geofon vertikal yang berfrekuensi 4.5 Hz, untuk merekam perambatan gelombang permukaan. Selanjutnya, hasil rekaman data seismik yang diperoleh ditransformasi untuk membentuk kurva dispersi kecepatan fasa. Kemudian dari proses inversi dimana perubahan kecepatan fasa terhadap frekuensi diamati dan dianalisis, maka akan diperoleh suatu profil kecepatan gelombang geser tanah sebagai hasil akhirnya. Untuk mengevaluasi kemampuan dan tingkat kepercayaan dari metode Multi-channel Analysis of Surface Wave, maka dilakukan perbandingan antara hasil dari pengujian metode ini dengan hasil dari uji Penetrasi Standar. Secara umum, nilai kecepatan gelombang geser yang diperoleh dari metode Multi-channel Analysis of Surface Wave menunjukkan nilai yang sedikit lebih tinggi daripada nilai kecepatan gelombang geser yang diperoleh dari perhitungan dengan uji Penetrasi Standar. Penyebaran nilai dari kecepatan gelombang geser yang diperoleh dari metode Multi-channel Analysis of Surface Wave ini yaitu kurang daripada 20%. Nilai kecepatan gelombang geser ini masih berada dalam batas kisaran toleransi dan relatif masih mempunyai hubungan yang cukup bagus dengan nilai dari hasil uji Penetrasi Standar.
Kata kunci : kecepatan gelombang geser, Multi Channel Analysis of Surface Wave, pengujian seismik non-destruktif, profil tanah, gelombang permukaan
Rincian Artikel
Penulis yang menerbitkan jurnal ini setuju dengan persyaratan berikut:
- Penulis mempertahankan hak cipta dan memberikan hak jurnal publikasi pertama dengan karya yang secara bersamaan dilisensikan di bawah Lisensi Atribusi Creative Commons yang memungkinkan orang lain membagikan karya tersebut dengan pengakuan dari karya penulis dan publikasi awal dalam jurnal ini.
- Penulis dapat memasukkan pengaturan kontrak tambahan yang terpisah untuk distribusi non-eksklusif dari versi terbitan jurnal tersebut (misalnya, dimasukan ke repositori institusi atau publikasikan dalam sebuah buku), dengan pengakuan publikasi awalnya di jurnal ini.
- Penulis diijinkan untuk memposting data/karya tulis ilimiah yang terdahulu secara online (mis., repositori institusi atau di situs web penulis) karena dapat menyebabkan pertukaran yang produktif, serta kutipan karya yang diterbitkan sebelumnya dan yang terdahulu.
Setiap naskah yang dikirimkan harus disertai dengan "Pernyataan Keaslian Naskah", dan "Pernyataan Copyright Transfer".