Home Logo

Jembatan Way Sabuk ditargetkan selesai pada Desember 2024


Senin, 14/10/2024 11:44:00 WIB |   Berita/Umum |   88

Lampung Utara – BPJN Lampung melalui Tim PPK 2.5 Prov. Lampung sedang melaksanakan proyek penggantian jembatan Way Sabuk yang berlokasi di Desa Bumi Nabung, Kecamatan Abung Barat, Kabupaten Lampung Utara.

PPK 2.5 Prov. Lampung, Fiddin Ichwanul Alhaz menjelaskan saat ini timnya telah menyelesaikan pembangunan bagian bawah jembatan.

“Saat ini kami sudah menyelesaikan pembanguna bagian bawah jembatan way sabuk dan akan dilanjutkan pekerjaan lantai hingga penyelesaian pekerjaan lainnya.” Ujarnya saat dimintai keterangan pada Rabu (25/09/2024).

Fiddin menambahkan, Jembatan Way Sabuk ditargetkan akan selesai pada Desember 2024.

“Jembatan ini ditargetkan selesai maksimal di Desember 2024 mendatang.” Ujarnya.

Dalam kesempatan ini, Kepala BPJN Lampung, Susan Novelia, beserta jajaran juga melakukan monitoring langsung terkait pelaksanaan kegiatan pembangunan Jembatan Way Sabuk, Desa Bumi Nabung, Kecamatan Abung Barat, Kabupaten Lampung Utara.

Susan menjelaskan, progres proyek penggantian Jembatan Way Sabuk sudah on the track dan diupayakan semaksimal mungkin untuk penyelesaian di bagian-bagian krusial sehingga bisa tuntas seluruh bangunan struktur utamanya.

“ Jembatan Way Sabuk sudah on the track dan kita upayakan bisa maksimal dalam pengerjaannya terutama di bagian-bagian krusial sehingga bisa tuntas seluruh bangunan struktur utamanya.” Ujarnya.

Dengan adanya proyek penggantian Jembatan Way Sabuk ini dihimbau untuk pengguna jalan agar tetap berhati-hati dan diberlakukan pembatasan muatan sebesar 28 ton.