BPJN Lampung gelar Workshop Penyegaran Teknisi Lab. Untuk Pekerjaan Campuran Beton
Jum'at, 01/11/2024 13:12:00 WIB | Berita/Umum | 46
Bandar Lampung – Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Lampung menggelar Workshop Penyegaran Teknisi Lab. Untuk Pekerjaan Campuran Beton, Acara ini dilaksanakan pada 29 - 31 Oktober di Ruang Rapat BPJN Lampung.
Acara ini dibuka langsung oleh Kepala BPJN Lampung yang dalam kesempatan ini diwakilkan oleh Kepala Seksi Preservasi, Mardalenna pada Selasa (01/11/2024).
Dalam sambutannya Mardalenna mengatakan, Acara workshop ini sebagai bentuk berbagi pengalaman, memberikan gambaran tentang situasi atau permasalahan yang biasa diketemukan pada saat pelaksanaan lapangan khususnya saat pengujian di laboratorium.
“Pada acara ini, selain sebagai bentuk memberikan informasi sekaligus pengetahuan kepada seluruh peserta tetapi juga berguna untuk berbagi pengalaman, memberikan gambaran tentang situasi atau permasalahan yang biasa diketemukan pada saat pelaksanaan lapangan khususnya saat pengujian di Laboratorium.” Ujarnya.
Mardalenna manambahkan, dengan terlaksananya acara ini dapat memberikan dampak positif bagi masyrakat khususnya masyarakat lampung.
“Dengan terlaksananya acara ini dapat memberikan dampak positif tidak hanya bagi kita semua pemangku kepentingan yang ada di sini, tetapi dapat bermanfaat secara nyata bagi masyarakat secara keseluruhan.” kata Mardalenna.
Dalam Workshop kali ini, BPJN Lampung menghadirkan narasumber John Dachtar dari Balai Bahan Jalan dan Jembatan.
Acara ini menjadi bukti peran BPJN Lampung tidak hanya terbatas pada pelaksanaan pembangunan, penyampaian informasi dan peningkatan kompetensi, tetapi juga mensosialisasikan ketentuan, peraturan atau dasar hukum yang harus dijadikan pedoman dalam pengambilan kebijakan saat melakukan pengujian di laboratorium, serta mendorong terlaksananya program pengendalian mutu yang baik sesuai dengan spesifikasi yang di syaratkan demi kepentingan masyarakat dalam hal ini pengguna jalan.