Progres Jembatan Kaca Sukamahi Tembus 72%, Siap Jadi Ikon Wisata Baru Bogor
Rabu, 24/09/2025 00:00:00 WIB | Berita/Umum | 525
Bogor, 24 September 2025 – Pembangunan Jembatan Kaca Sukamahi yang dikerjakan oleh PPK 5.3 Provinsi Jawa Barat kini telah menunjukkan progres signifikan dengan capaian 72 persen. Setelah penyelesaian pekerjaan Erection Box Pylon 1, saat ini pembangunan memasuki tahap penting berupa pemasangan temporary wirerope dan platform wiremesh. Tahapan ini menjadi persiapan untuk pekerjaan berikutnya, yakni pemasangan kabel wirerope utama dan steel deck.
“Tahapan pekerjaan tersebut menjadi sangat penting di pembangunan jembatan kaca ini, karena pemasangan platform wiremesh bertujuan untuk aksesibilitas area kerja pemasangan pekerjaan kabel utama wirerope yang dilanjutkan dengan pemasangan clamp hanger dan steel deck, pekerjaan tersebut berada pada ketinggian sehingga keselamatan dan keamanan kerja harus diutamakan, dan saat ini juga kita tengah mengerjakan pekerjaan bangunan penerima area plaza 1 dan pembangunan amphiteater area plaza 2 dengan harapan progres pekerjaan kita akan semakin bagus”, ungkap Manajer Ruas/PPK 5.3 Pietoyo Larastomo saat diwawancara dilapangan (23/09/2025).
Jembatan kaca yang berlokasi di kawasan Sukamahi, Kabupaten Bogor ini diproyeksikan tidak hanya menjadi ikon wisata baru dengan panorama Gunung Salak dan Gunung Pangrango, tetapi juga berkontribusi terhadap peningkatan perekonomian lokal melalui sektor pariwisata.
Dengan desain yang modern dan pengalaman wisata yang unik, kehadiran Jembatan Kaca Sukamahi diharapkan mampu menarik lebih banyak wisatawan, sekaligus membuka peluang usaha baru bagi masyarakat sekitar. Pembangunan ini menjadi salah satu langkah nyata dalam upaya menghadirkan infrastruktur yang bermanfaat langsung bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Berita Lainnya
Perkuat Kualitas Jalan Nasional, BBPJN DKI Jakarta–Jawa Barat Dorong Pembaruan Pedoman Studi Kelayakan dan SOP Penilik Jalan
Progres IJD 2025 di Jawa Barat Melesat: Ruas Strategis Mulai Beres, Ekonomi Daerah Terangkat
