Penyerahan Sertifikat Desain Jembatan Penghubung Pulau Kalimantan–Pulau Laut Tandai Kesiapan Tahap Konstruksi
Rabu, 22/10/2025 00:00:00 WIB | Berita/Umum | 240
Kalimantan Selatan, 20 Oktober 2025 – Balai Keamanan Jembatan dan Terowongan Khusus (BKJTK) melaksanakan kegiatan Penyerahan Sertifikat Desain untuk Pelaksanaan Konstruksi Jembatan Penghubung Pulau Kalimantan–Pulau Laut (Bentang Utama) yang berlokasi di Provinsi Kalimantan Selatan.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Balai Keamanan Jembatan dan Terowongan Khusus selaku Koordinator Sekretariat Komisi Keamanan Jembatan dan Terowongan Jalan (KKJTJ), Kepala Subdirektorat Perencanaan Teknis, Kepala Subdirektorat Wilayah I, serta perwakilan dari Balai Pelaksana Jalan Nasional Kalimantan Selatan dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Provinsi Kalimantan Selatan, yang didampingi oleh tim perencana jembatan.
Jembatan penghubung ini dirancang untuk menghubungkan Dermaga Batulicin di Pulau Kalimantan dengan Dermaga Tanjung Serdang di Pulau Laut. Kehadiran infrastruktur strategis ini diharapkan mampu meningkatkan aksesibilitas antarpulau, memperlancar mobilitas masyarakat, serta mendukung pertumbuhan ekonomi dan distribusi logistik di wilayah Kalimantan Selatan.
Dari sisi teknis, jembatan penghubung Pulau Kalimantan–Pulau Laut mengusung desain Cable Stayed dengan konfigurasi bentang utama sepanjang 117,75 meter + 270 meter + 117,75 meter, sehingga memiliki total panjang mencapai 505,5 meter.
Jembatan ini dirancang dengan lebar 27,5 meter, yang terdiri atas empat lajur lalu lintas, masing-masing selebar 3,5 meter, guna mendukung kelancaran dan keselamatan arus kendaraan.
Selain itu, jembatan memiliki freeboard setinggi 30 meter di atas Highest Water Spring (HWS), serta pylon setinggi 95 meter dengan bentuk tipe H, yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan struktural dan keselamatan pelayaran di bawahnya.
Penyerahan Sertifikat Desain ini menjadi tonggak penting yang menandai kesiapan proyek untuk memasuki tahap pelaksanaan konstruksi. Sertifikat tersebut juga menjadi bentuk pemenuhan aspek teknis dan keselamatan sesuai ketentuan yang berlaku.
Melalui kegiatan ini, pemerintah terus menegaskan komitmennya dalam menghadirkan infrastruktur jembatan yang andal, aman, dan berdaya guna, guna mendukung pembangunan wilayah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Selatan dan sekitarnya.

