Kunjungan Dirjen Bina Marga ke Balai Keamanan Jembatan dan Terowongan Khusus
Kamis, 20/11/2025 00:00:00 WIB | Berita/Umum | 55
Bandung, 18 November 2025, Direktur Jenderal Bina Marga, Bapak Ir. Roy Rizali Anwar,
S.T., M.T., melakukan kunjungan kerja ke Balai Keamanan Jembatan dan Terowongan
Khusus (BKJTK).
Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian agenda serah terima Mobile Laboratory
dari Pemerintah Republik Korea melalui Ministry of Land, Infrastructure and Transport (MOLIT) kepada Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian PU.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala BKJTK, Bapak Armen Adekristi, S.T., M.S.C.E.,
memaparkan penggunaan peralatan inspeksi jembatan serta berbagai inovasi layanan yang
dikembangkan oleh Balai Keamanan Jembatan dan Terowongan Khusus dalam mendukung
penyelenggaraan keamanan jembatan dan terowongan jalan di Indonesia.
Kunjungan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kolaborasi, meningkatkan kualitas pemantauan, serta mendorong pemanfaatan teknologi dalam mewujudkan
infrastruktur yang andal, aman, dan berkelanjutan.
#SigapMembangunNegeriUntukRakyat
#SetahunBerdampak
#BalaiKemananJembatandanTerowonganKhusus

