Home Logo

Jalan Baru Cianggapati – Sinar Laut, Warga Sambut Harapan Baru Ekonomi Desa


Rabu, 16/07/2025 00:00:00 WIB |   Berita/Umum |   203

Cianjur, 16 Juli 2025 – Kementerian Pekerjaan Umum (PU) melalui Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) DKI Jakarta – Jawa Barat telah menyelesaikan pembangunan ruas jalan Cianggapati – Sinar Laut di Kabupaten Cianjur sepanjang 2,4 km melalui skema INPRES Jalan Daerah. Proyek ini ditujukan untuk meningkatkan konektivitas antar wilayah, mempercepat mobilitas warga, serta menunjang kegiatan ekonomi lokal komoditas pertanian dan kayu.

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 2.4 dari Satuan Kerja PJN Wilayah II Provinsi Jawa Barat, Ananto Wibowo, menjelaskan bahwa pembangunan ini merupakan bagian dari program prioritas peningkatan infrastruktur dasar berbasis kebutuhan masyarakat. “Jalan ini sebelumnya berupa jalan tanah dan kerikil yang rusak parah terutama saat musim hujan. Sekarang sedang dilakukan peningkatan dengan perkerasan aspal hotmix dengan lebar 5 meter, termasuk pelebaran bahu jalan dan pembangunan drainase di sisi kiri-kanan,” ujarnya saat ditemui di kantornya (15/07/2025).

Ananto juga menyebutkan bahwa pekerjaan pembangunan jalan daerah dengan sumber APBN 2024 ini, menjadi bagian dari upaya pemerintah menjaga konektivitas demi kemajuan desa dan pemicu pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar.

Sementara itu, dampak positif dari adanya jalan desa tersebut dirasakan langsung oleh warga. Salah satunya, Hendi, seorang tulang punggung keluarga sekaligus petani, menyatakan bahwa pembangunan jalan ini sangat membantu aktivitas hariannya, sekaligus mengapresiasi kepada pemerintah pusat atas perhatian terhadap kondisi akses jalan di desanya.

“Dulu kondisi jalan antara Cipiring sampai ke Pasirlaja ini hancur banyak genangan, kalau hujan airnya bisa sampe betis orang dewasa, motor saya sering mogok karena jalan berlumpur. Sekarang Alhamdulillah, hatur nuhun sudah bagus mulus, pengusaha yang pada mau beli padi, kayu termasuk yang beli gula merah dan pisang jadi pada lancar cepat sampainya, jadi ini jalan sangat bermanfaat buat kami disini. Saya dan warga desa Sinarlaut mengucapkan terimakasih kepada PU telah dibagusin jalan daerah di tempat kami.”, tuturnya dengan senyum.

Kementerian PU melalui BBPJN DKI Jakarta-Jawa Barat berharap setelah pembangunan rampung, masyarakat dapat menjaga jalan tersebut agar tetap dalam kondisi baik.

“Infrastruktur ini milik bersama. Kami mengajak seluruh warga untuk merawat dan menghindari tindakan yang dapat merusak jalan, seperti membuang sampah ke drainase atau mengangkut beban melebihi kapasitas jalan,” tutup Ananto.

Berita Lainnya